Ring Tinju

Spesifikasi

  • Ukuran standart 780cm x 780cm
  • Model Knockdown (bongkar pasang)
  • Tinggi dari lantai 100cm
  • Memiliki 4 buah tiang sudut tinggi 250cm
  • Memiliki 4 bantalan sudut
  • Memiliki tali penahan 1 set (4baris) bahan tali PP multifilament dilapisi busa dan kulit elastis PCV
  • Lapisan atas terdiri atas multiflex dengan ketebalan 18-22mm
  • Lapisan atas terdiri atas matras khusus puzzle dan dilapisi cover penutup warna biru
  • Terdiri atas 1 set lonceng
  • Terdiri atas 1 set ring spacer
  • Terdiri atas 1 set spanner cover
  • Terdiri atas 1 set tali penahan cover
  • Panjang tali 600cm x 600cm di bagian dalam
  • Terdiri atas 1 set tangga (2 atlet dan 1 wasit)
  • Terdiri atas 1 set alat berkumur atlet
  • Model penahan bagian bawah dapat distel
  • Memiliki buku panduan gambar 3D
  • Model disesuaikan dengan standart PERTINA/AIBA

    Ada Pertanyaan?

    Silahkan isi form dibawah ini, otomatis terhubung ke whatsapp kami.

    Perbedaan Ukuran Dan Spesifikasi Ring Tinju Standard Nasional Dan Internasional

    Melihat pertandingan tinju di televisi menjadi salah hal yang menyenangkan bagi para pecinta tinju. Olahraga tinju di Indonesia memang tidak sepopuler sepakbola atau badminton. Namun, meskipun begitu, olahraga yang satu ini cukup memiliki banyak penggemar. Berbicara mengenai tinju, ukuran dan spesifikasi ring tinju standard nasional dan internasional sebenarnya memiliki sedikit perbedaan. Dalam olahraga tinju, ring sendiri merupakan tempat atau arena yang digunakan saat bertanding. Umumnya, ring tinju sendiri didirikan diatas panggung yang tingginya sekitar 1.5 meter.

    Saat ini, ring tinju modern memiliki bentuk segi empat yang sisinya sama. Ring ini memiliki pembatas di setiap sudutnya yang berupa tali. Di dalam ring tinju, terdapat empat sudut yang memiliki warna berbeda. Biasanya, warna yang ada pada keempat sudut tersebut berwana biru dan merah. Meskipun ukuran dan spesifikasi ring tinju standard nasional dan internasional berbeda, biasanya warna pada sudut ring tetap sama. Warna biru dan merah biasanya digunakan untuk membedakan kubu kedua petinju. Sedangkan, di dalam sudut juga terdapat sudut putih yang digunakan untuk dokter dan wasit.

    Spesifikasi Umum Ring Tinju

    Untuk perbedaan ukuran dan spesifikasi ring tinju standard nasional dan internasional sebenarnya tidaklah terlalu signifikan. Di level internasional biasanya ukuran ring akan sedikit lebih luas. Level profesional umumnya memiliki ring yang berukuran 5,49 – 7,42 meter. Ukuran tersebut umumnya diukur dari area utara ke area selatan ring. Sedangkan, untuk level nasional atau amatir menggunakan ring berukuran sekitar 4,9 – 6,1 meter. Ukurannya lebih kecil dikarenakan ring umumnya masih digunakan untuk latihan sebelum naik ke level profesional.

    Ukuran ring tinju profesional berukuran lebih luas agar pemain dapat bergerak dengan leluasa. Pasalnya, jika pertandingan level profesional menggunakan ukuran ring amatir, nantinya para petinju akan kesulitan saat ingin melakukan penyerangan atau gerakan lainnya. Sebelum adanya ring, tinju dahulu hanya dilakukan di area terbuka dimana penonton akan berdiri mengelilingi arena tanding. Namun, semakin berkembangnya zaman, ring digunakan sebagai pembatas antara penonton dan petinju serta agar pertandingan berjalan dengan aman. Berikut spesifikasi standar yang umumnya digunakan untuk olahraga tinju;

    – Ring memiliki 4 tiang besi yang berukuran 4 inch dengan tinggi sekitar 2,5 meter.
    – 1 set ring tinju umumnya memiliki ukuran arena 7 x 7 meter
    – Ring memiliki 8 buah tali penahan yang berwarna putih, biru, dan merah
    – Ring memiliki 4 buah bantalan di tiap sudut yang terbuat dari PVC serta spon yang aman, kua, dan nyaman. Warna bantalan umumnya putih, biru, dan merah degan tinggi 100 cm.
    – Lantai arena tanding umumnya terbuat dari kayu dengan ketebalan 18 hingga 20 mm yang dilapisi matras setebal 2 cm.
    – Setiap ring tinju biasanya dilengkapi dengan 1 buah lonceng yang digunakan untuk memulai pertanding atau rounde.

    Nah, itulah beberapa hal mengenai spesifikasi dari ring tinju. Baik ring tinju nasional atau internasional sebenarnya memiliki persamaan dan perbedaan. Persamaan kedua ring tersebut biasanya terdapat di warna ring yaitu putih, biru, dan merah. Sedangkan, untuk ukuran ring tinju biasanya berbeda-beda sesuai standar masing-masing negara. Untuk level professional atau pertandingan internasional, ring yang digunakan tentu memiliki standar internasional dengan luas arena yang tentunya lebih lebar dibandingkan ring dengan standar nasional. Hal ini dikarenakan agar tidak membatasi ruang gerak kedua petinju saat bertanding di dalam ring.

      Ada Pertanyaan?

      Silahkan isi form dibawah ini, otomatis terhubung ke whatsapp kami.

      Shopping cart

      close